Kecamatan Cipayung Tanam Bibit Jagung Manis Serentak

Jakarta Timur, (17/10/2024) – Kecamatan Cipayung melakukan penanaman bibit jagung serentak yang diikuti delapan kelurahan se-Kecamatan Cipayung, Kamis (17/10/2024). Kegiatan dipusatkan di lahan KUA Kecamatan Cipayung.

Penanaman dipimpin langsung Camat Cipayung Panangaran Ritonga, serta Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Cipayung Zakiyah Ritonga. Kegiatan juga dihadiri Kasatpel KPKP Kecamatan Cipayung Nur Khikmah, dan Kasi Ekbang Kecamatan Cipayung Eddy Syofian Latief serta kader PKK Kecamatan Cipayung.

“Hari ini kita melakukan kegiatan penanaman serentak benih jagung manis kerjasama Kecamatan Cipayung dengan Kasatpel KPKP Kecamatan Cipayung, Diharapkan nanti saat 2,5 bulan kemudian, bisa langsung dilakukan panen bersama,” kata Ritonga. 

Ia juga menjelaskan, penanaman sesuai arahan Walikota Administrasi Jakarta Timur untuk melakukan urban farming di setiap wilayah yang hasil tanamnya bisa dirasakan tiga bulan kemudian. Selain jagung, Kecamatan Cipayung sebelumnya melakukan penanaman sayuran seperti cabai, terong, tomat, kangkong, sawi dan lain sebagainya. 

“Diharapkan dari setelah penanaman serentak pada lurah dapat dimonitor perkembangannya didampingi KPKP Kecamatan Cipayung, dan diharapkan juga kita bisa lakukan panen serentak. Hasilnya bisa dinikmati untuk merayakan bersama tahun baru dengan bakar jagung,” tutupnya.

Sementara itu, Kasatpel Sudin KPKP Kecamatan Cipayung, Nur Hikmah menjelaskan, pembagian benih sudah dilakukan pada 10 Oktober lalu. Masing-masing kelurahan mendapatkan benih jagung manis seberat 3 kilogram. 

“Hari ini dilakukan penanaman serentak di delapan kelurahan. Diperkirakan tanggal 31 Desember 2024 sudah bisa dilakukan panen serentak. Untuk teman-teman di kelurahan, apabila ingin merayakan tahun baru tidak perlu lagi membeli jagung manis lagi. Potensi panen jagung manis sebanyak 1,5 ton se-Kecamatan Cipayung,” ungkapnya. (JS)