PMI Jakarta Timur Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran di Penggilingan

Jakarta Timur, (17/10/2024) – Jajaran Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Timur memberikan sejumlah bantuan bagi penyintas kebakaran di Kampung Pisangan Gang Bona RT 09 RW 03 Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Kamis (17/10/2024). 

Bantuan berupa paket sembako, tikar, peralatan sekolah, dan perlengkapan bayi yang masing-masing sebanyak 12 paket. Bantuan didistribusikan langsung ke lokasi pengungsian, di Masjid Al Marom dan diterima pengurus RT setempat, Sumardi, dengan disaksikan sejumlah warga terdampak kebakaran.

"Bantuan yang diberikan ini berupa paket sembako dan kebutuhan lainnya. Tentunya ini sesuai kebutuhan warga terdampak dan berdasarkan permohonan dari kelurahan serta pengurus RT/RW setempat," kata Ketua PMI Kota Administrasi Jakarta Timur, H.R.Krisdianto.

Sebelumnya terjadi kebakaran yang menimpa tiga rumah tinggal dan enam kontrakan Kamis dini hari, pukul 01.23 WIB. 

Sementara itu, Ketua RT 08, Sumardi, menyampaikan terima kasih kepada PMI Jakarta Timur yang sudah memberikan bantuan kepada warganya.

“Ini sangat membantu sekali kepada warga yang terdampak musibah kebakaran. Terima kasih kepada bapak lurah dan bapak camat yang sudah membantu sehingga ada bantuan dari PMI Jakarta Timur yang dapat mengurangi beban penderitaan warga yang terdampak musibah,” ucapnya. (JS)