Walikota Pimpin PSN, Temukan Jentik Di Rumah Warga

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana, memimpin Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RT 006/RW 01 Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung, Jumat (5/8). Pada kegiatan yang rutin dilakukan setiap Jumat pagi ini, Walikota menemukan jentik nyamuk di salah satu rumah warga.

Walikota yang  didampingi kader Jumantik setempat menemukan jentik nyamuk di tempat penampungan air, salah satu rumah warga. "PSN hari ini kita lakukan rutin di wilayah kota Jakarta Timur, tujuannya untuk menjauhkan masyarakat Jakarta Timur terbebas dari penyakit DBD,” kata Walikota.

Menurut Walikota, saat dilakukan pemeriksaan ke rumah-rumah  dirinya masih menemukan jentik nyamuk. Untuk itu Walikota mengimbau kepada Kepala Puskesmas, Lurah dan Camat agar terus menggerakkan warganya untuk melakukan PSNsecara  rutin setiap minggunya.

“Saya tidak mau melihat ada jentik nyamuk di rumah warga, kader Jumantik juga terus berikan sosialisasi kepada warga agar terus melakukan PSN rutin,” pesan  Walikota, saat ditemui usai PSN.

Walikota berharap, kegiatan PSN dapat dilakukan secara bersama-sama atau gotong royong. “Bukan dari kader Jumantik saja tetapi masyarakat juga turut ikut membantu melaksanakan PSN agar semua warga sehat dan jauh dari penyakit DBD,” harap Bambang.

Terkait maraknya begal sepeda motor di kawasan tersebut, Walikota mengajak masyarakat untuk mengaktifkan siskamling. Dirinya pun sudah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian dan TNI untuk bersama dengan pihak kelurahan dan kecamatan melaksanakan ronda pada malam hari secara rutin.

“Bagi masyarakat yang mau keluar malam khususnya anak-anak jika tidak perlu sekali agar jangan terlalu larut pulang, ini sebagai bentuk upaya kita menekan angka kriminalitas,” pesan Walikota.

Dirinya pun berharap, kedepannya masyarakat akan lebih peduli terhadap lingkungan disekitarnya. Mulai dari kebersihan, keamanan dan ketertiban diharapkan dapat terus dijaga bersama-sama.

Usai PSN, Walikota melakukan dialog dan ramah tamah dengan masyarakat. Hadir pada kesempatan ini, Camat, Lurah, Ketua RW/RT dan tokoh masyarakat setenpat. (Jonathan/Kominfomas JT)