Puskesmas Jatinegara Pastikan Korban Banjir Dapatkan Layanan Kesehatan

Kepala Puskesmas Kecamatan Jatinegara, dr. Dara, memastikan warga yang terdampak banjir mendapat fasilitas kesehatan, seperti pengobatan sesuai yang dikeluhkan. Beberapa petugas tersebar di sejumlah posko pengungsian warga yang tersedia.

“Kita terus standby (berjaga) selama warga masih mengungsi. Kami terus melayani warga bagi yang memiliki keluhan,” ujar Dara, Selasa (25/2/2020).

Adapun warga pengungsian yang mendapat layanan kesehatan seperti bayi, lansia, ibu hamil dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk balita. Selain itu, warga pengungsian turut diberikan penyuluhan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan selama mengungsi.

Dara menambahkan, petugas kesehatan Puskesmas Kecamatan Jatinegara  tesedia di 5 posko banjir yang tersebar. Diantaranya yaitu, Kantor Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, Kantor Kelurahan Kampung Melayu, Posko RW 013 Cipinang Muara, Posko Cipinang Besar Selatan, dan Posko Kelurahan Bidara Cina. (OS)