Cegah DBD, Warga Kelurahan Halim Giat Lakukan PSN
Warga Kelurahan Halim Perdanakusuma, Kecamatan Makasar, giat melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. PSN yang digelar setiap Jumat pagi, selama 30 mulai pukul 09.00-09.30 WIB tersebut dilakukan warga bersama para Juru Pemantau jentik (Jumantik) yang ada di lingkungan tempat tinggalnya.
“PSN sangat efektif untuk mencegah berkembang biaknya nyamuk penyebab demam berdarah,†kata Ny. Toriq, coordinator Jumantik di RT 09/RW 09 Kelurahan Halim Perdana Kusuma, Jumat (2/8).
Menurutnya, kegiatan PSN dilakukan warga bersama Jumantik secara rutin. Sasaran kegiatan PSN antara lain memeriksa tempat-tempat penampungan air seperti bak kamar mandi, dispenser, kulkas dan kaleng-keleng bekas yang berpotensi menkadi sarang nyamuk aides aegypti penyeban demam berdarah dengue (DBD).
“Titik fokus pemeriksaan di bak kamar madi dan penampungan air dispenser yang ada di rumah warga,†ujarnya.
Untuk di wilayahnya, jumlah Jumantik ada delapan orang. “Sejauh ini dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan jentik nyamuk di rumah warga,†katanya. (Jonathan/Kominfomas JT)