Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Bersihkan Tali-Tali Air di Jalan Raya Bogor

Upaya respon cepat dalam menanggulangi genangan dan banjir saat hujan deras, petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Administrasi Jakarta Timur membersihkan tali-tali air yang ada di Jalan Raya Bogor RT 001/RW 08, Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas. Jumat (23/10/2020).

Kepala Seksi Operasional Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatanl dari Suku Dinas Gulkarmat Kota Administrasi Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, mengatakan, pembersihan tali-tali air ini dilakukan dengan menyemprotkan air dari mobil pemadam kebakaran yang di terjun ke lokasi.

"Penyemprotan dibantu 6 personel dan 1 unit mobil pemadam (tekanan sedang) ukuran 4.000 liter. Petugas membersihkan tali-tali air yang tersumbat karena endapan lumpur dan banyaknya sampah," kata Gatot.

Gatot menjelaskan, pembersihan tali-tali air di Jalan Raya Bogor RW 08 ini memakan waktu selama 2 jam, yang dimulai pukul 08.30 - 10.30 WIB.

"Diharapkan dengan pembersihan tali-tali air yang tersumbat akan kembali normal fungsinya. Sehingga saat intensitas hujan tinggi, air bisa mengalir ke saluran dengan lancar," katanya. (MM)

Foto Dok. Sudin Gulkarmat Kota Administrasi Jakarta Timur