Wali Kota Cek Progres Penanganan Banjir di Jakarta Timur

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur terus berupaya melakukan penanganan banjir di wilayah Jakarta Timur. Ada 3 waduk di Jakarta Timur yang dalam proses pengerukan yaitu Waduk Pondok Ranggon, Waduk TIU Sodetan dan Waduk Wirajasa proses pengerukan.

Hari ini, Minggu (8/11/2020) Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, kembali melakukan peninjauan pengerukan di Waduk Pondok Ranggon A, Waduk Pondok Ranggon B, dan Waduk Pondok Ranggon C. Sebelumnya, dilakukan Waduk Munjul, Waduk TIU dan Waduk Wirajasa.

Peninjauannya didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Timur Kusmanto, dan Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Timur, Santo, Camat Cipayung, Fajar Eko Satrio, Lurah Pondok Ranggon Nur Hilal dan Dewan Kota Kecamatan Cipayung, Toto Suharto.

"Untuk proses pengerukan waduk pondok ranggon sekarang tambah menjadi 15 alat berat, dari awal hanya 8 alat berat saja," ujar Wali Kota.

Ia menyebutkan, pengerukan ini adalah salah satu cara dalam mempercepat proses pengerukan Waduk Pondok Ranggon dalam rangka untuk mencegah genangan dan banjir di musim penghujan.

"Dengan adanya proses pengerukan dan sodetan di Waduk Pondok Ranggon, Waduk TIU dan pembuatan Waduk Wirajasa, sekarang di wilayah Cipinang Melayu yang tadinya biasanya banjir sekarang tidak banjir lagi," ujarnya.

Ia berharap, semoga ditambahkannnya alat berat di Waduk Pondok Ranggon dapat mempercepat proses pengerukan di Waduk Pondok Ranggon, sehingga mengurangi banjir dan genangan di wilayah Jakarta Timur. (JS)