20 Kg Samhong dan Lidah Buaya Dipanen di Kantor Wali Kota Jakarta Timur

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur bersama Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur melakukan panen samhong dan lidah buaya di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Selasa (29/12/2020).

Dalam panen ini menghasilkan total samhong dan lidah buaya seberat 20 kilogram dari binaan kader Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur. Adapun penanaman samhong dan lidah buaya di area perkantoran ini dilakukan dengan memanfaatkan lahan agar terlihat asri dan hijau.

Wali Kota Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, mengatakan, panen dilakukan setiap bulan dengan sambil mengedukasi masyarakat untuk melakukan urban farming di titik-titik hijau, seperti kantor Kelurahan, kantor Kecamatan, kantor Sekretariat RW, dan balai pertemuan di lingkungan padat.

“Ini dilakukan agar masyarakat bisa merasakan suasana di Jakarta seperti di daerah yang asri dan sejuk serta hijau hijau dan serta adanya pembinaan sehingga lingkungan menjadi nyaman,” kata Wali Kota.

Dalam program penghijauan lingkungan ini, Wali Kota menginstruksi kepada Lurah dan Camat untuk melakukan urban farming di lingkungannya. Ia pun meminta agar dibuat sumur resapan dalam gerakan Mari Menabung Air untuk mengurangi genangan dan banjir, sekaligus menjaga kualitas dan kuantitas air.

"Saya sampaikan ke jajaran Saya bahwa kantor kita adalah minatur Jakarta Timur. Lakukan upaya upaya percontohan yang baik supaya masyarakat bisa melihat Jakarta Timur asri dan indah," ujarnya. (VS)