Diikuti 150 Pelajar SD, Walikota Hadiri Rolls-Royce STEM Challenge

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana menghadiri Rolls-Royce Science Technology, Enginering and Mathematics (STEM) Challenge yang diadakan di Ruang Serba Guna Blok C Kantor Walikota Jakarta Timur, Sabtu (28/11). Kegiatan yang diikuti 150 pelajar tingkat SD di Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung ini, merupakan kerja sama Rolls-Royce, PT Kuark International dan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur.

“Kami sangat mendukung diadakannya lomba sains ini, terlebih sekali pesertanya para pelajar sekolah dasar,” kata Walikota.

Walikota berharap, lomba seperti ini dapat lebih banyak diadakan, karena tanpa adanya kompetisi tidak dapat diukur kemampuan dan potensi yang dimiliki oleh masing-masing pelajar. “Kalau membutuhkan tempat kami siap memfasilitasi di Kantor Walikota Jakarta Timur tiap hari Sabtu dan Minggu, karenan memang dibuka seluas-luasnya untuk masyarakat umum menunjukkan potensi dan kemampuannya,” ujarnya.

Direktur PT Kuark Internasional Purwanto mengatakan, majunya Negara Inggris berkat Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan mengguasai teknologi.  “Rolls-Royce memiliki SDM yang berkualitas sehingga bisa menguasai dunia, baik dari mesin pesawat terbang, kapal laut dan mobil, semua berkat kerja keras dan ketekunan para pekerja,” ujarnya.

Harapannya semua anak-anak sudah mendalami dan meminati ilmu teknologi sehingga bisa menjadi engenering yang handal dan berkualitas. “Para guru atau pengajar bisa menanamkan semangat dihati anak didik agar motivasi mereka bertambah,” tutup Purwanto.

Selanjutnya Presiden Direktur Roll Royce Indonesia Adrian Short mengatakan, diharapkan kehadiran Roll Royce bisa bermanfaat buat anak-anak di Jakarta Timur. “Besar harapan saya ada beberapa anak yang hadir disini bisa bekerja di Rolls-Royce," katanya.

Menurut Andrian, pihaknya telah menjalin kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi di Indonesia dan para guru dari tingkat SD hingga SMA. “Semoga bekal dan ilmu yang diperoleh tersebut dapat bermanfaat bagi anak-anak di Indonesia,” ujarnya. (Jonathan/Kominfomas JT)