Jajaran Kelurahan Ciracas bersama Puskesmas Kelurahan Ciracas melakukan Grebek PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) di wilayah RT 004/RW 07, Kecamatan Ciracas, Jumat (29/10/2021). Dalam Grebek PSN ini melibatkan Kader Dasawisma, Kader Jumantik, Ketua RT/RW, Posbindu Kelurahan Ciracas dan jajaran Kelurahan Ciracas.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar. Tujuannya untuk menekan penyebaran kasus DBD, jangan sampai kita lengah dengan Covid 19 tapi DBD tidak fokus,” ujar Lurah Ciracas, Rikia Marwan.
Ia menyebutkan, selain Grebek PSN juga dilakukan fogging atau pengasapan sebagai upaya agar memutus mata rantai penularan dan tidak ada kasus DBD di wilayah selama pandemi saat ini.
Rikia pun mengimbau agar seluruh warga menjaga kebersihan lingkungan dengan meningkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), serta meningkatkan PSN, dengan cara 3M Plus (Menguras bak air, Menutup tempat penampungan, dan Mendaur ulang barang bekas, Plus pencegahan lainnya).
"Kita harapkan ada kesadaran masyarakat pentingnya budaya hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari. Khususnya, di masa pandemi Covid 19 saat ini yang kita tahu untuk kasus di DKI Jakarta sudah melandai tetapi kita jangan lengah untuk pencegahan DBD," jelasnya. (VS)
Foto Dok. Kelurahan Ciracas