Sekko Minta Usulan Nonfisik Seimbang untuk Pengembangan SDM Lebih Unggul

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur, Fredy Setiawan, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (26/1/2022), secara daring dari Kantor Wali Kota Jakarta Timur.

Fredy menjelaskan, dalam Musrenbang Kelurahan Ceger membahas total 107 usulan, dengan anggaran Rp20 miliar. Dari ratusan usulan tersebut dianggarkan dan dikerjakan pada tahun ini, dan kemudian ada juga yang diteruskan untuk dibahas ke tingkat Kecamatan.

“Musrenbang bukan hanya selalu usulan fisik diperbanyak tetapi usulan nonfisik juga harus diperhatikan dan diseimbangkan dengan usulan fisik, karena usulan nonfisik sangat bermanfaat untuk masyarakat, seperti pelatihan-pelatihan dalam pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia) yang lebih unggul,” jelasnya.

Ia berharap, pelaksanaan Musrenbang di wilayah Kota Jakarta Timur ke depannya semakin baik, dan menjadikan Kota Jakarta Timur juga lebih baik. (JS)