Kolaborasi Warga Kayu Manis dalam Pendataan Carik Jakarta Diapresiasi

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati, menghadiri Musyawarah Kelurahan (Muskel) di Kelurahan Kayu Manis, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Selasa (21/6/2022). Dalam kegiatan ini, Ferry memantau verifikasi data dari program pengumpulan data warga, Carik Jakarta.

Hadir dalam kegiatan ini Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur, Diah Anwar, Wakil Ketua II Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur, Ponti Martiarini, Camat Matraman, Bambang Pangestu, Plt. Kepala Suku Dinas PPAPP Kota Administrasi Jakarta Timur, Henry, dan Lurah Kayu Manis, Hery Suryono.

Dalam verifikasi data Carik Jakarta ini, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati, mengatakan adanya kerja tulus dan ikhlas yang dilakukan Kader PKK, Kader Dasawisma, bersama pengurus RT/RW, jajaran Kelurahan, dan Kecamatan. Ia menyebutkan, kolaborasi tersebut menghasilkan pencapaian peningkatan data Carik Jakarta.

“Ini adalah sebuah contoh kolaborasi yang sangat ideal dan baik bisa melingkupi segala bidang. Dikerjakan secara bersama – sama. Pendataan ini berhasil bukan hanya karena satu orang tetapi kita semua, sehingga pendataan capaian Carik Jakarta semakin mendekati 100 persen," jelas Ferry.

Ia meminta dukungan Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Camat, Lurah, dan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan serta Kelurahan untuk mendampingi kegiatan Musyawarah Kelurahan Kayu Manis ini agar data yang dihimpun benar – benar valid. (JS)