AKMP Di Kelurahan Kramat Jati Kolaborasi Bersihkan Lingkungan RW 06

Kolaborasi antara warga RW 06 bersama perangkat Kelurahan Kramat Jati dan unit terkait menggelar AKMP (Aksi Kebersihan Minggu Pagi) di Jalan Batu Tumbuh Kelurahan Kramat Jati, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (14/8/2022). 

 

Kegiatan diawali dengan apel gabungan dipimpin langsung Wakil Camat Kecamatan Kramat Jati, Diman. AKMP terfokuskan pada pembersihan lingkungan di antaranya saluran, fasos-fasum hingga penopingan pohon. Ratusan petugas gabungan dikerahkan terdiri dari petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), satuan tugas Sudin SDA, satuan tugas Sudin Gulkarmat, satuan tugas Sudin Lingkungan Hidup dan satuan tugas Sudin Perhubungan serta satuan tugas Sudin Binamarga hingga masyarakat sekitar. 

 

Lurah Kramat Jati, Karman, menyampaikan kegiatan AKMP digelar dalam rangka memberikan  edukasi bagi warga dalam menjaga kebersihan lingkungan. 

 

"Sampah di lingkungan, normalisasi saluran hingga penopingan pohon dikerjakan bersama secara berkolaborasi lintas sektor. Alhamdulillah, jalanaya kegiatan berjalan lancar," katanya. 

 

Dia menyampaikan kegiatan ini diharapkan berdampak baik dalam keberlangsungan hidup bagi warga. Dia juga menilai dengan semua bekerjasama dapat membuahkan dampak baik, kegiatan kebersihan ini wujud gotong royong bangkit dari berbagai ancaman penyakit. 

 

"Kita akan lakukan rutin dijadwalkan tiap minggunya diseluruh RW Kelurahan Kramat Jati, tujuannya edukasi bagi warga dalam menjaga keasrian dan kebersihan lingkungan," pungkasnya. (AJ)