Walikota Jaktim Silaturahmi Dengan Masyarakat Kecamatan Cakung

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana mengadakan silaturahmi dengan para tokoh agama, tokoh masyarakat, Ketua LMK dan Ketua RW di Kantor Kecamatan Cakung, Rabu (21/1). Walikota yang hadir bersama para Asisten dan pejabat di lingkungan Pemkot Jakarta Timur ini, juga melakukan dialog terkait berbagai masalah yang ada di wilayah Kecamatan Cakung.

Walikota mengatakan, sejak dilantik menjadi Walikota Jakarta Timur, tanggal 2 Januari 2015 oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta, dirinya telah berkeliling di 5 kecamatan untuk bersilaturahmi dan menyerap aspirasi dari masyarakat.Kunjungan ke Kecamatan Cakung sendiri merupakan yang ke 6, dimana masih ada 4 kecamatan lagi yang harus dikunjungi.

Pada kesempatan ini Walikota juga membawa para pejabat di lingkungan Pemkot Jakarta Timur yang sama seperti dirinya hasil lelang jabatan akhir tahun lalu. Menurut Walikota, Jakarta Timur sudah tidak asing bagi dirinya, karena sejak menjadi staf hingga menjadi Camat di tugas di Jakarta Timur.

“Kantor Kecamatan Cakung ini juga dulu saya sempat ikut dalam pembangunannya. Jadi sedikit banyak saya mengerti Jakarta Timur,” kata Walikota, saat membuka sambutannya.

Selaras dengan program Gubernur Provinsi DKI Jakarta, dirinya juga menerapkan lima tertib dalam agar pembangunan di Jakarta Timur dapat berjalan dengan lancar. Pertama tertib buang sampah, tertib hunian, tertib berlalu lintas, tertib PKL dan tertib demo.

Terkait pembangunan di wilayah Jakarta Timur, khususnya di Kecamatan Cakung yang akan dikembangkan yaitu Sentra Primer Baru Timur dan Perkampungan Industri Kecil (PIK). “Program-program ini tentunya membutuhkan dukungan dari seluruh masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Cakung,” ujarnya. (Rodin Daulat/Kominfomas JT)