1.200 Petugas Amankan Jaktim Selama Perayaan Idul Fitri

Wakapolres Metro Jakarta Timur, AKBP Arif Rachman mengatakan sebanyak 1.200 petugas gabungan diterjunkan mentuk membantu mengamankan wilayah Jakarta Timur selama perayaan hari raya Idul Fitri 1437 Hijriah. Para petugas gabungan tersebut, nantinya akan disebar ke empat titik yang telah menjadi fokus pengamanan.

“Kegiatan ini untuk mengecek kesiapan baik personil maupun kelengkapannya dalam bentuk gelar pasukan. Sebanyak 1.200 petugas disebar ke empat titik yang menjadi fokus pengaman wilayah Kota Jakarta Timur. Giat operasi terpusat ini berlangsung selama 16 hari mulai tanggal 30 Juni sampai 15 Juli 2016,” kata Wakapolres, usai memimpin apel gelar pasukan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1437 H/2016 M, di halaman parkir Pusat Grosir Jatinegara (PGJ), Jalan Matraman Raya, Kelurahan Bali Mester, Kecamatan Jatinegara, Kamis (30/6).

Wakapolres menambahkan, secara keseluruhan ada 14 pos pengamanan yang telah didirikan. Namun empat pos lebih memiliki prioritas pengamanan tinggi, yaitu  di Jatinegara, perempatan Cililitan, Fly Over Klender dan kawasan Taman Mini Indonesia Indah.

“Pos pengamanan tersebut selain untuk antisipasi macet, juga mengantisipasi tindak kriminal, tawuran dan balap liar,” tambahnya.

Menurutnya, tujuan apel ini  untuk memberikan rasa aman terhadap masyarakat yang akan merayakan Lebaran, baik warga masyarakat Jakarta Timur maupun yang kebetulan melintas dalam perjalanan di wilayah Jakarta Timur. ”Target dalam operasi Ramadniya ini mengantisipasi adanya potensi kerawanan kemacetan, potensi kerawanan gangguan Kamtibmas baik itu curas, curat maupun curanmor, kemudian potensi keramaian baik itu pusat perbelanjaan maupun lokasi wisata,” jelasnya. (Ajid/Kominfomas JT)