Tangkal Virus Corona, Wilayah Jatinegara Disemprotkan Disinfektan

PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Jakarta Timur dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Timur melaksanakan penyemprotan disinfektan, di wilayah Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (22/3/2020). Aksi ini dipimpin langsung Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Uus Kuswanto.

Penyemprotan ini terkait pencegahan virus corona (Covid-19), adapun titik yang disemprotkan disinfektan antara lain, Gereja Koinonia Jatinegara, terminal Kampung Melayu, dan sepanjang Jalan Otista Raya sampai Jalan Raya Matraman, Kecamatan Jatinegara.

Aksi ini mengerahkan 5 relawan PMI, dan 1 unit mobil operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Timur. Uus, mengatakan penyemprotan disinfektan ini serentak dilaksanakan diseluruh wilayah DKI Jakarta.

Hal ini merupakan keseriusan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk memberantas serta mencegas penyebaran virusj corona atau Covid-19. Ia juga menjelaskan kegiatan ini bermaksud meredam kepanikan masyarakat yang dimana virus ini semakin meningkat kasusnya.

Dengan penyemprotan ini Uus berharap masyarakat tidak panik lagi. Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk patuhi arahan dari pemerintah untuk berdiam diri di rumah demi mencegahnya penyebaran virus corona.

"Saya berharap warga juga mematuhi arahan pemerintah untuk tetap di rumah dan tetap jalani Pola Hidup Bersih dan Sehat,” pungkas Uus. (AD)