Manfaatkan Lahan Kosong , Kelurahan Pondok Ranggon Tanam Berbagai Sayur

Kelurahan Pondok Ranggon memanfaatkan lahan kosong seluas 200 m2 di samping Kanor Kelurahan untuk bercocok tanam berbagai sayuran. Ini dilakukan dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan selama masa pandemi COVID-19.

“Adapun tanaman yang ditanam yaitu singkong, labu dan ketimun, dan pada hari ini Selasa (29/12/2020) langsung panen, setelah ditanam beberapa bulan yang lalu," ungkap Lurah Pondok Ranggon, Nur Hilal saat dihubungi tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur, Selasa.

Nur menjelaskan, ada 17 kilogram hasil panen, diantaranya yaitu 5 kilogram ketimun, 2 kilogram labu dan 10 kilogram singkong.

Ia menyebutkan, hasil panen akan dibagikan bagi warga sekitaran Kantor Kelurahan Pondok Ranggon. Sebab, ini merupakan suatu gerakan kontribusi dan inovasi bersama warga Kelurahan Pondok Ranggon.  

“Saya berharap nantinya seluruh RW bisa melakukan hal yang sama jika ada lahan kosong. Ini bisa meningkatkan ketahanan panagan, penghijauan, atau menambah nilai ekonomi untuk warga selama masa pandemi," tambahnya. (JS)

Foto Dok. Kelurahan Pondok Ranggon