Layanan Kelurahan Malaka Jaya
Kependudukan & Catatan Sipil
Akta Lahir
- Surat Lahir dari RS / Bidan / Klinik
- Fotokopi KTP & KK orang tua
- Fotokopi Buku Nikah / Akta Perkawinan
- Isi Form F.201 dari Kelurahan
Akta Kematian
- Surat Kematian dari RS / Puskesmas
- Fotokopi KTP & KK almarhum
- Fotokopi KTP & KK ahli waris
- Isi Form F.201 dari Kelurahan
KTP-EL (Rusak)
- Membawa KTP asli yang rusak
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Mengisi Form F.102
KTP-EL (Hilang)
- Surat keterangan hilang dari Kepolisian
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Mengisi Form F.102
Kartu Keluarga (KK) Baru
- Fotokopi Akta Perkawinan / Buku Nikah
- Fotokopi Kutipan Akta Cerai (bila ada)
- Surat Keterangan Pindah Datang (SKPD) bila pindah-datang
Perubahan Data KK
- Mengisi & menandatangani Form F.102 di Kelurahan
- Membawa KK lama
- Dokumen pendukung perubahan (akta, ijazah, dll.)
KK Hilang / Rusak
- Surat keterangan hilang dari Kepolisian (bila hilang)
- KTP-el / KK lama (bila rusak)
Pindah Domisili (Masuk Kelurahan)
- Surat Pindah dari daerah asal
- Fotokopi KTP daerah asal
- Fotokopi KK daerah asal
- Mengisi Form F.102
KIA (Kartu Identitas Anak) Baru
- Fotokopi Akta Lahir Anak
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Pas foto 2×3 sebanyak 2 lembar (usia ≥ 5 thn)
KIA Hilang / Rusak
- Surat kehilangan Kepolisian / KIA lama (rusak)
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Pas foto 2×3 sebanyak 2 lembar (usia ≥ 5 thn)
KIA karena Pindah Datang
- KIA lama
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Pas foto 2×3 (usia ≥ 5 thn)
- SKP/SKPD
Layanan Kesehatan
Mencakup Puskesmas Kelurahan Malaka Jaya di Jl. Teratai Putih No. 1, serta beberapa klinik seperti Klinik Sapta Mitra di Jl. Taman Malaka Utara No.1, Klinik Putewa di Jl. Nusa Indah Raya, dan Klinik Medikasih di Jl. Taman Malaka Selatan. Terdapat juga beberapa apotek,Termasuk Apotek Malaka, Apotek Keluarga
Layanan Pendidikan
· Taman Kanak-Kanak, PAUD
· SD
· SLTP
· SLTA
· Sarana Pendidikan kejuruan dan Kursus-Kursus
Menjahit
| 2
| Jl. Mawar Merah Raya | Citra Jaya |
| Jl. Bunga Rampai IX Blok 26 Rw. 06 | Lia Modeste | ||
Bahasa Inggris | 1 | Jl. Bunga Rampai XI Rt. 014/06 | Akara Course |
Transportasi
- Mikrolet Perum Klender - Pulo Gadung
- Angkot Perum Klender – Kp. Melayu
Perum Klender - Cililitan
Perum Klender - Pulo Gebang
Perum Klender – Kali Malang
Perum Klender – Kranji
Perum Klender - Rawa Mangun
Perum Klender - Buaran
- Ojek
PTSP
PTSP untuk Area Malaka Jaya berada di Kantor Kelurahan Malaka Jaya Jl. Teratai Putih Raya No.1, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Anda bisa mengakses pelayanan tatap muka dan layanan online melalui website Jak-Evo. Jenis layanan yang tersedia meliputi Izin Pemakaian Tanah Makam, Penebangan Pohon Lindung, SKTM, Kartu Pencari Kerja (AK1), dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
Kelurahan