Wakil Camat Makasar Pimpin Rapat Evaluasi Pembangunan Sures

Wakil Camat Makasar Mahpuz memimpin kegiatan Rapat Evaluasi Sumur Resapan (Sures) di Wilayah Kecamatan Makasar, di Ruang Aula Kantor Kelurahan Makasar, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Kamis (8/9/2022).

Rapat ini membahas capaian target pembangunan sures di Kecamatan Makasar. Dari total 200 sures yang ditargetkan Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, saat ini baru tercapai 65 sures yang sudah dibangun.

“Untuk itu, saya kumpulkan semua Kasi Ekbang di 5 Kelurahan agar pembangunan sumur resapan bisa lebih dimaksimalkan. Ditargetkan serta diwajibkan setiap bulan membuat minimal lima sumur resapan bisa dibangun, bersama CSR ataupun bersama warga masyarakat,” tegas Wakil Camat Makasar, Mahpuz.

Dalam koordinasi yang dihadiri sembilan peserta, Mahpuz menambahkan, target 200 sures harus bisa tercapai di akhir Desember. Salah satu caranya menggerakan PTSP Kecamatan Makasar dan Satpel SDA Kecamatan Makasar untuk memberitahu warga agar membuat sures dalam pembangunan tempat tinggal mereka.

“Target kami, Desember 200 sumur resapan di wilayah Kecamatan Makasar sudah dibangun. Selain itu, tadi mengundang PTSP Kecamatan Makasar dan Satpel SDA Kecamatan Makasar agar warga yang ingin membangun rumah tinggalnya diwajibkan membuat sumur resapan. Tujuannya agar mencegah genangan dan banjir, selain itu, saat musim kemarau cadangan air tanah bisa terus terjaga sehingga menghindari kekeringan atau kekurangan air tanah,” tutupnya. (JS)