Petugas PPSU Percantik Jembatan Bantar Jati dengan Mural

Jembatan di Jalan Bantar Jati RT 07 RW 02 Kelurahan Setu yang tepat berada di atas jalan tol dipercantik para Petugas Penanganan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Setu, Selasa (11/4/2023). Pembuatan mural pada sisi kanan dan kiri jembatan dipilih agar jembatan tampak lebih menarik.

Penataan jembatan sepanjang 30 meter tersebut dilakukan dengan menurunkan 20 anggota PPSU Kelurahan Setu. Selain lukisan mural, juga ditempatkan 16 tanaman di dalam pot besar yang diletakkan sepanjang jembatan agar suasana lebih asri.

“Jembatan ini dipilih sebagai penataan kawasan oleh Kelurahan Setu karena setiap sore hari, sering dijadikan tempat berjualan pedagang kaki lima. Selain membuat kemacetan, juga membuat jembatan tersebut kotor banyak sampah. Atas dasar itulah kami memilih jembatan tol ini sebagai kawasan unggulan,” kata Lurah Setu, Dwi Widiastuti, saat meninjau jembatan.

Dwi menjelaskan, penataan jembatan diperkirakan akan selesai pada Juni mendatang. Tak hanya di Jalan Bantar Jati, jembatan lainnya di wilayah Kelurahan Setu juga akan dilakukan penataan serupa hingga semua menjadi tertata dan rapi.

“Disamping itu juga kami juga melakukan sosialisasi kepada warga masyarakat agar di jembatan tidak diperuntukkan untuk berjualan, dan karena sudah dilakukan penataan saya meminta peran serta warga masyarakat untuk saling menjaga lingkungan agar tetap bersih indah dan rapih,” ujarnya. (JS)