Buka Lomba MTQ, Walikota Berharap Peserta Harumkan Kota Jakarta Timur

Jakarta Timur, (13/9/2023) - Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, membuka lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur, di Ruang Serbaguna Blok C, Kantor Walikota Jakarta Timur, Rabu (13/9/2023). Lomba yang mengangkat tema ‘Dengan MTQ Jakarta Timur Kita Wujudkan Kota yang Harmoni dan Bahagia’ mempertandingan beberapa cabang yakni tartil, tilawah anak, tilawah remaja, tilawah dewasa, dan canet. 

Walikota menjelaskan, juara lomba MTQ tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur, nantinya akan mewakili Jakarta Timur dalam lomba MTQ tingkat Provinsi DKI Jakarta. Ia berharap perwakilan Jakarta Timur dapat meraih juara 1 pada tingkat Provinsi DKI Jakarta.

“Diharapkan mendapatkan yang terbaik di tingkat Provinsi, kita sekarang lagi seleksi tingkat kota. Mudah-mudahan mereka menjadi duta dari Jakarta Timur di tingkat Provinsi dan mendapat yang terbaik, karena dua tahun berturut-turut kita masih juara 3,” katanya. 

Walikota juga menyampaikan, lomba MTQ membawa energi positif bagi generasi muda di Jakarta Timur dan menjadi sosok yang memiliki akhlakul karimah. Dengan begitu, mereka bisa terhindar dari kenakalan remaja seperti tawuran, narkoba

“Ketika orang mencintai Alquran, memahami Alquran, pasti mereka menjauhi perbuatan-perbuatan yang negatif contohnya narkoba, tawuran, LGBT dan sebagainya,” tuturnya.

Sementara itu, Nurul Fuad Zain, Wakil Ketua LPTQ Jakarta Timur yang sekaligus Wakil Ketua Panitia lomba MTQ tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur menjelaskan, peserta MTQ 2023 lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya yakni 320 peserta. Nantinya para juara mendapatkan pembinaan untuk mengikuti tingkat Provinsi DKI Jakarta, sehingga diharapkan mampu menjuarai tingkat Provinsi DKI Jakarta.

“Alhamdulillah peseta yang ikut MTQ kali ini sangat potensial sekali karena melalui penyaringan mulai dari selesi tingkat kelurahan, tingkat kecamatan, lalu sekarang tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur. Jadi peserta yang tampil MTQ ini diseleksi dari bawah,” jelasnya.

Di sisi lain, Muhammad Rayhan Azrilla (9th), warga Kelurahan Cipinang Besar Utara, yang merupakan peserta MTQ tersebut kategori tartil menyampaikan, rasa senangnya mengikuti lomba MTQ tersebut. Dengan membaca Surat Al An’am, ia berharap dapat menjuarai lomba MTQ tersebut. “Saya berharap bisa menjadi juara,” ungkapnya singkat. 

Sebelumnya, para peserta MTQ melakukan pawai dari Jalan I Gusti Ngurah Rai hingga menuju tempat digelarnya MTQ di Kantor Walikota Jakarta Timur. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Walikota dan jajarannya. (AD)