Kelurahan Jati Akan Ikuti Bazar Serentak Sambut HUT Ke-497 Kota Jakarta

Jakarta Timur, (12/6/2024) - Jajaran Kelurahan Jati akan menggelar bazar Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) pada 14 Juni 2024, di sepanjang Jalan Perhubungan Raya, Kelurahan Jati, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur.

“Nanti kita akan menggelar bazar serentak di tanggal 14 Juni,” ujar Lurah Jati, Evi Erawati, Rabu (12/6/2024).

Ia menyebutkan, bazar merupakan rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke - 497 Kota Jakarta yang bertemakan ‘Jakarta Kota Global Berjuta Pesona’. Bazar akan digelar serentak di 63 kelurahan se- Jakarta Timur.

Evi menyebutkan, nantinya bazaar di Kelurahan Jati diikuti 20 pelaku UMKM yang merupakan binaan JakPreneur. Mereka akan menampilkan berbagai macam produk dari kuliner hingga fesyen.

“Nanti ada 20 stan atau 20 pelaku UMKM binaan JakPreneur, dari jam 08.00 sampai 15.00 (WIB). Penuh harapan bazar ini berjalan dengan lancar dan produk yang dijual laku, warga juga diharapkan datang untuk meramaikan bazar ini,” tuturnya. (AD)