Bahas Stunting dan PHBS, Pertin PKK Cawang Tekankan Pentingnya Kerjasama dan Gotong Royong

Jakarta Timur, (28/6/202/) - PKK Kelurahan Cawang menggelar Pertemuan Rutin (Pertin) Anggota PKK, di Ruang Aula Lantai 3 Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (28/6/2024). Sebanyak 50 anggota PKK dari 12 RW di wilayah Kelurahan Cawang dalam kegiatan tersebut. 

Pertin PKK yang dipimpin Sekretaris Kelurahan Cawang, Kusaedi, membahas penurunan angka stunting dan pola hidup bersih dan sehat (PHBS). 

"Dalam kegiatan Pertin ada beberapa hal yang sudah disampaikan kepada seluruh kader PKK agar program 10 pokok PKK berjalan dengan baik. Pertama, saya menekankan untuk selalu kerjasama tim harus baik sesama kader PKK ataupun gotong royong dalam melakukan kegiatan ataupun menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat," katanya. 

Kusaedi mencontohkan salah satunya permasalahan kesehatan masyarakat,  seperti penurunan angka stunting dan pentingnya PHBS untuk masyarakat. 

"Saya berharap seluruh kader PKK, kader Posyandu, kader Dasawisma selalu melakukan hal kerjasama yang baik, antar RT, RW, maupun dari lintas sektor, jika ini dilakukan dengan baik, kami yakin permasalahan stunting dan yang lainnya bisa diselesaikan dengan baik karena dilakukan kerjasama dan gotong royong," pungkasnya. (JS)