Walikota Tinjau Korban Kebakaran Di Balimester

Walikota Jakarta Timur Bambang Musyawardana meninjau lokasi kebakaran yang melanda pemukiman warga di Jalan Pedati Raya RT 004/RW 01 Kelurahan Balimester, Kecamatan Jatinegara, Jumat (25/11). Ikut mendampingi Walikota pada kunjungan ini kepala BAZIS Jakarta Timur Dwi Busara.

Kebakaran yang terjadi Jumat dini hari (25/11), sekitar pukul 02.00 WIB tersebut, disinyalir akibat hubungan arus pendek atau konsleting eksternal yang bersumber dari gardu listrik di depan salah satu rumah warga. "Kurang lebih 11 rumah, 1 gerobak serta 9 motor milik warga terbakar dan diperkirakan kerugian mencapai sekitar Rp 1,5 miliar,” kata Lurah Balimester Robert Sihaloho, di lokasi kebakaran.

Rober menambahkan, akibat kebakaran sebanyak 17 Kepala Keluarag (KK) atau 55 jiwa harus mengungsi ke lokasi yang lebih aman. “Warga yang rumahnya untuk sementara ditampung di Puskesmas Kelurahan Balimester,” kata Robert.

Selain meninjau ke lokasi kebakaran, Walikota juga meninjau ke lokasi pengungsian di Puskesmas Kelurahan Balimester.  "Warga yang terdampak sejauh ini sudah mendapatkan bantuan dari Suku Dinas Sosial Jakarta Timur dan juga warga sekitar berupa, tenda besar, selimut, mie instant, air mineral, beras, pakaian dan perlengkapan bayi,” kata Bambang.

Walikota menghimbau warga harus selalu waspada terhadap ancaman kebakaran.  Kebakaran kerap terjadi akibat kekurang hari-hatian dalam menggunakan listrik. "Tetap waspada dan juga saling mengingatkan diantara warga supaya memperhatikan situasi dan kondisi di sekeliling kita, jika ada yang membahayakan segera lapor RT atau RW setempat supaya ditindaklanjuti,” tandasnya. (Jonathan/Kominfomas JT)