Sekcam Pulogadung Sudirman Hadiri Seminar Awam

Sekretaris Camat Pulogadung Sudirman menghadiri Seminar Awam dengan tema " Menghindari Penyakit Diabetes dan Jantung Dengan Pola Hidup Sehat " di Conference Room Basement Rumah Sakit Columbia Asia Pulomas, Sabtu (9/12). Kegiatan ini menghadirkan pembicara dr. Friens Sinaga, Sp, JP FIHA dari Asosiasi Dokter Jantung yang diikuti peserta dari warga RW 07 Kelurahan Pulogadung sebangak 60 orang beserta jajaran Kelurahan dan Kecamatan Pulogadung.

Acara dibuka dengan sambutan perwakilan dari Managemen RS Asia Columbia Pulomas Dr. Himawan Prasetyo, M.Kes, yang mengatakan, Terima kasih atas partisipasi warga 07 Kelurahan Pulogadung atas partisipasi dalam Seminar Awam RS Columbia Asia Pulomas, dirinya berjanji akan terus mendukung RW 07 sehubungan dengan kegiatan-kegiatan preventif kesehatan yang berada di Lingkungan RS Columbia Asia

Dalam keterangannya Sekretaris Camat Pulogadung Sudirman menjelaskan, " Kegiatan seperti sangat bagus dilaksanakan terlebih RS Columbia Asia terletak di tengah-tengah kawasan yang strategis di wilayah Jakarta Timur, kami berharap selanjutnya supaya lebih sering mengadakan acara edukasi kesehatan seperti ini dan tidak hanya dilakukan di dalam Rumah Sakit tetapi bisa langsung turun ke lokasi pemukiman warga " tuturnya

Sudirman menjelaskan tidak hanya mengikuti seminar peserta yang hadir dapat mengikuti tes diabetes secara gratis untuk mengetahui kadar gula darah dalam tubuh sehingga kedepannya dapat melakukan tindakan preventif atau pencegahan didalam memasuki masa lanjut usia.

"Kami mengharapkan supaya warga dapat menjaga pola hidup sehat sesuai dengan yang disampaikan oleh narasumber sebagai pembicara seminar, tidak hanya untuk hari ini saja tetapi seterusnya " tandas Sudirman