Akibat Kampas Rem, Busway Koriodor 5 Terbakar Di Kampung Melayu

Satu unit bus TransJakarta terbakar di Jl. Jatinegara Barat, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Kamis (21/5). Api berawal dari kampas rem yang kemudian menjalar ke bagian mesin busway Koridor 5, jurusan Kampung Melayu-Ancol  yang dikemudikan Kusnadi (43 tahun) tersebut.

Menurut Achmad Syaiful Kahfi, ST, perwira piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, laporan terbakarnya busway diterima pihaknya pada pukul 05.15 WIB. Informasi tersebut langsung ditindak lanjuti dengan mengirim dua unit mobil Damkar dan tiba di lokasi sekitar pukul 05.20 WIB.

“Hanya butuh 20 menit sejak petugas tiba untuk memadamkan api,” kata Kahfi.

Penyebab kebakaran diduga kampas rem yang telah aus, sehingga api pun merambat ke instalasi mesin bus TransJakarta. Berkat kesigapan petugas Damkar, api tidak meluas hingga ke bagian lainnya.
“Kerugian akibat kebakaran ditaksir Rp 3 juta,” tukasnya.

Akibat kebakaran ini sempat membuat arus kendaraan di Jl. Jatinegara Barat dari Kampung Melayu ke arah Matraman menjadi tersendat. (Rodin Daulat/Kominfomas JT)