Re Akreditasi Puskesmas Pulogadung, Sekko Jaktim Minta Tingkatkan Pelayanan

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur, Usmayadi, menghadiri kegiatan pembukaan re akreditasi Puskesmas Kecamatan Pulogadung, Kelurahan Pulogadung, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, Senin (11/11/2019).

Setelah Kecamatan Makasar, tiba giliran Puskesmas Kecamatan Pulogadung yang mengikuti re akreditasi. Ini dilakukan untuk meningkatkan mutu dari akreditasi sebelumnya, seperti sarana hingga pelayanan kesehatan.

Hal ini dilakukan berdasarkan Peraturan Kementerian Kesehatan (Permenkes) Republik Indonesia Nomor 46 Tahun 2015 tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktek Mandiri Dokter Gigi, dan Permenkes Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.

Usmayadi mengatakan, kegiatan re akreditasi ini berlangsung selama 3 hari, 11-13 November 2019. Adapun penilaian yang dilakukan oleh tim survei seperti kinerja Puskesmas Kecamatan Pulogadung akan menjadi salah satu penilaian. Ia menginginkan pelayanan dan tim medis untuk bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan harapan hasil re akreditasi ini mendapatkan status Paripurna.

"Hari ini akan melakukan evaluasi terhadap Puskesmas Kecamatan Pulogadung selama tiga hari berturut-turut akan dilihat dulu bagaimana sih kinerja Puskesmas ini  dalam 1 tahun ke belakang. Bagaimana sih Puskesmas akan mendapatkan nilai yang baik? Tentunya memberikan pelayanan sebaik-baiknya," tandas Usmayadi.

Drg. Linda selaku penanggung jawab manajemen Puskesmas Kecamatan Pulogadung, menjelaskan, jelang re akreditasi, Puskesmas Kecamatan Pulogadung sudah mempersiapkan sebaik mungkin. Ia mengatakan sejak awal tahun mulai untuk  pembenahan sarana dan prasarana.

"Kesiapan dari Puskesmas Pulogadung untuk aktivitas ini di tahun 2017  kita tindak lanjuti supaya nanti disurvei akreditasi yang sekarang. Hasilnya akan lebih baik jadi mudah-mudahan kita semua bisa dapatkan lebih baik dari tahun 2017," tandas Linda.

Ia menyebutkan, dari segi sarana dan prasarana Puskesmas Pulogadung telah dilengkapi dengan fasilitas untuk disabilitas. Ada pula jalur pemandu dan parkir khusus disabilitas yang disediakan.