Wali Kota Jakarta Timur Kunjungi Pesantren Tapak Sunan Balekambang

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, bersama jajarannya, bersilaturahmi dengan pengurus Pondok Pesantren Tapak Sunan, Kelurahan Balekambang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (17/7/2020).

Anwar menyampaikan, silaturahmi ini adalah kegiatan rutin setiap Jumat, seperti yang dipesankan oleh Gubernur DKI Jakarta Timur, Anies Rasyies Baswedan, untuk memperhatikan pondok pesantren, anak yatim, dan dhuafa.

“Kita perlu perhatikan, yang terutama dunia pendidikan. Jangan sampai ada permasalahan dalam mengajar ataupun belajar yang yang tidak terselesaikan dan semua berjalan dengan baik,” ujar Anwar.

Dalam kesempatan ini juga, Wali Kota memberikan santunan yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh pengurus dan penghuni pesantren tersebut.

Pada kesempatan tersebut, Pengasuh Yayasan Pondok Pesantren Tapak Sunan, KH. Muhammad Nuruddin Munawar, mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan bantuan dari Wali Kota. Baginya, kunjungan tersebut dapat menjadi stimulan untuk para pengurus pesantren dan santriawan serta santriwati dalam kegiatan belajar.

“Tentunya ini menjadi kunjungan sekaligus memotivasi anak-anak disini untuk menuntut ilmu,” tutur Wali Kota. (AD)