Warga Lansia di Kelurahan Halim Perdanakusuma Terima Bantuan Kursi Roda

Baznas Bazis Kota Jakarta Timur kembali memberikan bantuan kursi roda kepada warga yang sudah lansia (lanjut usia) dan mengalami kesulitan berjalan. Kali ini kursi roda tersebut diberikan oleh Asmat (70), warga RT 005/RW 08 Kelurahan Halim Perdanakusuma, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Sabtu (5/12/2020).

Amminudin selaku Ketua Baznas Bazis Kota Jakarta Timur, menyampaikan, kursi roda telah diberikan oleh Asmat yang telah diusulkan dari pihak Kelurahan Halim Perdanakusuma kepada Baznas Bazis Kota Jakarta Timur.

“Kita sudah mendapatkan usulan dari pihak kelurahan, dan segera kami tindak lanjuti. Alhamdulillah telah diterima oleh Bapak Asmat,” ujar Aminuddin, kepada tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Ia berharap bantuan kursi roda kepada Asmat dapat meringankan aktifitasnya dalam sehari-hari, karena warga tersebut dilaporkan memang sudah sulit untuk berjalan. Aminuddin menjelaskan, Baznas Bazis Kota Jakarta Timur untuk sampai saat ini jumlah pemohon kursi roda sudah mencapai 87 warga.

“Untuk tahun ini kita targetnya 180 kursi roda kami serahkan kepada yang membutuhkan,” tuturnya.

Rokhimah selaku Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kelurahan Halim Perdanakusuma, menyampaikan, memang Asmat merupakan salah satu warga yang sudah lansia dan setiap harinya memakai tongkat untuk berjalan.

“Kita mendapatkan laporan dari Ketua RT setempat lalu Kami survei dan ternyata memang layak, dan Kami usulkan ke Baznas Bazis Jakarta Timur,” tandas Rokhimah, saat dihubungi tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Ia kembali menjelaskan kursi roda diterima langsung oleh perwakilan dari keluarga Asmat yang diundang ke Kantor Kelurahan Halim Perdanakusuma untuk penyerahan kursi roda.

“Kita menyerahkan kepada anaknya, karena rumahnya masuk-masuk gang maka kita adakan penyerahan di kantor,” ucapnya. (AD)

Foto Dok. Baznas Bazis Kota Jakarta Timur