Pemkot Jakarta Timur Bagikan 1.000 Paket Ikan Beku untuk Anak-anak

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Timur membagikan 1.000 paket ikan beku untuk anak-anak, di aula Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (29/4/2021).

Yuli Absari, selaku Kasudin KPKP Kota Administrasi Jakarta Timur, menjelaskan pembagian paket ikan beku gratis tersebut sangat bermanfaat dalam penanganan stunting.

“Karena ikan ini memiliki kandungan protein hewani omega 3, sehingga sangat bermafaat dalam menangani stunting,” ujarnya saat dihubungi tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Ia menjelaskan dalam pembagian 1.000 paket ikan tersebut akan disebar di beberapa Kelurahan, yakni Kelurahan Cipinang Besar Utara (318 anak), Kelurahan Cipinang Muara (265 anak), Kelurahan Bidara Cina (107 anak), Kelurahan Cipinang Besar Selatan (53 anak), Kelurahan Kampung Melayu (51 anak), Kelurahan Pondok Kelapa (107 anak), dan Kelurahan Pulo Gebang (91 anak).

Yuli menjelaskan ini merupakan bagian dari kegiatan Bulan Mutu Karantina, dari Balai Uji Standar Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BUSKIPMKHP) Peduli Stunting.

“Semoga stunting di Jakarta Timur dapat ditangani, dengan pemberian makanan bergizi kepada anak-anak seperti ikan,” imbuhnya. (AD)

Foto Dok. Sudin KPKP Kota Administrasi Jakarta Timur